Iklan

Ad Unit (Iklan) BIG

Benua Asia

Post a Comment

Di sektor pertanian misalnya, benua ini memiliki tanah subur karena banyak dilalui busur pegunungan yang tersebar dari Puncak Punir di Asia Tengah memanjang jauh ke Cina di timur dan Turki di barat. Nama Asia pada awalnya digunakan oleh orang Yunani Kuno untuk menyebut sebuah kawasan yang saat ini dikenal dengan nama Turki. Sementara itu, orang Romawi menggunakan nama ini untuk menyebut salah satu provinsi di daerah Turki yang kadang-kadang disebut Asia Kecil. Asia merupakan benua terluas di dunia, bahkan luasnya mencapai sepertiga luas daratan Bumi. Di daratan ini terdapat berbagai macam negara dengan iklim dan suku bangsa yang beragam. Jumlah penduduk di benua ini juga paling tinggi. Bahkan, Cina dan India menjadi negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Sebagai sebuah benua terluas, Asia memiliki jumlah negara yang cukup banyak. Secara umum, negara di Benua Asia dapat dikelompokkan dalam Asia Barat, Asia Tengah, Asia Timur, Asia Tenggara, dan Asia Selatan.

Sekilas Benua Asia

Ketika disebut nama Benua Asia, orang dari berbagai negara akan teringat dengan keramahan penduduk dan kesuburan tanahnya. Selain itu, banyak orang yang mengidentikkan benua ini dengan keindahan alam nan eksotik. Benua Asia memiliki luas wilayah sekira 43.998.920 km² atau 4,5 kali luas Benua Eropa. Wilayahnya terbentang pada koordinat 11॰LS-75॰LU dan 25॰BT-170॰BT. Artinya, sebagian besar wilayah benua ini berada di belahan Bumi Utara. Berikut ini batas-batas Benua Asia.

  • Sebelah utara: Lautan Arktrik (Lautan Es Utara)
  • Sebelah timur: Laut Bering, Samudra Pasifik, dan Papua Nugini
  • Sebelah selatan: Laut Arafuru, Laut Timur, dan Samudra India
  • Sebelah barat: Laut Merah, Terusan Suez, Laut Tengah, Laut Arab, Selat Bardanela, Selat Bosporus, Laut Hitam, Pegunungan Kaukasus, Laut Kaspia, dan Pegunungan Ural.

Wilayah Benua Asia terdiri atas berbagai relief alam. Dataran tinggi terdapat di Semenanjung Arab, Cina, dan India. Wilayah Pegunungan banyak terdapat di Jepang, Taiwan, Filipina, dan Indonesia. Sementara itu, dataran rendah terdapat di sekitar Sungai Ob, Sungai Yen Sei, Sungai Huang Ho, Sungai Yangtse, Sungai Indus, Sungai Gangga, Semenanjung Malaya, dan Indonesia.

Benua Asia dilalui Sirkum Mediteran dan Sirkum Pasifik. Sirkum Mediteran dimulai dari pegunungan di Turki, Iran, Afganistan, Kasmir, India, Myanmar, serta pegunungan-pegunungan yang melalui Sumatra, Jawa, Nusa Tenggara, dan berakhir di Banda. Sirkum Pasifik adalah pegunungan-pegunungan yang melalui Kepulauan Jepang, Taiwan, Filipina, Sulawesi, Maluku Utara, dan Papua. Pegunungan yang termasuk Sirkum Pasifik tergolong pegunungan muda yang banyak dijumpai aktivitas gunung berapi.

Oleh karena wilayah Benua Asia sangat luas para ahli sering membagi benua ini dalam lima wilayah. Pembagian tersebut didasarkan atas berbagai pertimbangan, seperti geopolitik, geoekonomis, kenampakan alam, dan posisi geografis.

Asia Barat


Asia Barat dikenal luas sebagai tempat berkembangnya agama Islam. Bahkan, hingga saat ini jutaan orang dari penjuru dunia mengunjungi Mekah, salah satu kota di kawasan ini. Kota Mekah yang ada di Arab Saudi merupakan kota tersuci bagi umat Islam.

Asia Barat merupakan wilayah yang pada umumnya kering dan dijumpai banyak gurun pasir. Gurun pasir yang cukup luas ialah Gurun Rub'al Khali dan Nafud di Arab Saudi, serta Gurun Lur dan Dashti Kavir di Iran. Selain gurun, di wilayah ini terdapat Pegunungan Hindu Kush, Elbruz, Kaukasus, Taurus, dan Himalaya yang cukup terkenal. Apabila dibandingkan dengan sub-Asia lain, Asia Barat memiliki jumlah negara terbanyak. Di wilayah ini terdapat sembilan belas negara seperti terjasi pada tabel berikut.

Tabel Negara di Asia Barat


Asia Tengah


Negara-negara di Asia Tengah terus berpacu untuk menjadi negara yang makmur. Kota-kota besar dibangun untuk menggerakkan perekonomian nasional. Luas Asia Tengah lebih kurang 9.029.000 km² atau 21% dari total luas Benua Asia. Wilayahnya membentang dari Laut Kaspia di barat hingga ke Cina di sebelah timur. Kawasan ini memiliki kekayaan tambang yang luar biasa, misalnya minyak bumi dan timah. Wilayah Asia Tengah merupakan eks bagian Uni Soviet, negara adikuasa yang runtuh pada tahun 1991. Negara yang dimaksud ialah Kazakstan, Kirgistan, Tajikistan, Turkimenistan, dan Uzbekistan yang memiliki luas sebagai berikut.

Tabel Negara di Asia Tengah

Asia Timur


Asia Timur merupakan kawasan yang unik. Selain karena bentang alamnya yang beragam, di kawasan ini terdapat bangunan-bangunan yang unik dan legendaris. Asia Timur merupakan bagian yang dilalui Sirkum Pasifik Asia. Di wilayah ini terdapat Pegunngan Himalaya, Karakorum, Kunlun, Tanghla, Dung Bare, dan Bayangkara. Di Asia Timur juga dapat dijumpai Dataran Tinggi dan Paling Tarim yang melegenda. Di Asia Timur terdapat beberapa negara yang cukup kuat. Cina, Korea Selatan, dan Jepang merupakan contoh negara yang dimaksud. Selain tiga negara tersebut, terdapat tiga negara di Asia Timur.

Tabel Negara di Asia Timur

Asia Tenggara


Sebagian besar kawasan di Asia Tenggara memiliki tanah subur. Kesuburan tanah tersebut menjadikan kawasan ini sebagai salah satu lumbung pangan dunia. Asia Tenggara adalah kawasan mencakup Indocina, Semenanjung Malaya, dan kepulauan di sekitarnya. Kawasan ini berbatasan dengan Republik Rakyat Cina dan Samudra Pasifik di sebelah utara; Samudra Pasifik dan Papua Nugini di timur; Samudra Hindia dan Benua Australia di selatan; serta Teluk Benggela dan Samudra Hindia di sebelah barat.

Tabel Negara Asia Tenggara


Asia Tenggara terletak diantara dua samudra yaitu Samudra Pasifik dan Hindia. Kawasan ini merupakan jalur pelayaran yang menjadi penghubng negara-negara di Timur Tengah, Afrika, dan Asia Selatan dengan negara-negara di Asia Timur, Australia, dan Selandia Baru. Oleh karena letak tersebut Asia Tenggara menjadi daerah transit kegiatan ekspor impor, tempat persinggahan kapal untuk mengisi bahan bakar, bahan makanan dan tempat perbaikan kapak. Negara yang menjadi pelabuhan transit adalah Singapura.

Selain strategis, kawasan Asia Tenggara juga berperan bagi kehidupan di Bumi. Sebagai daerah tropis, Asia Tenggara memiliki banyak hutan dengan potensi ekonomi berupa kayu, rotan, getah-getahan, bambu, dan faunanya. Fungsi hutan Asia Tenggara sebagai paru-paru dunia. Daerah persebaran hutan terdapat di seluruh negara Asia Tenggara, kecuali Singapura.

Laut di wilayah Asia Tenggara antara lain Laut Jawa, Laut Timor, Laut Arafuru, Laut Sulawesi, Laut Sulu, dan Laut Natuna mempunyai potensi. Potensi tersebut terutama sebagai sumber air hujan, sumber bahan tambang, bahan baku pembuatan garam, dan prasarana transportasi yang murah.

Asia Selatan


Asia Selatan termasuk kawasan yang memiliki sejarah perubahan tua. Sisa-sisa peradaban masa silam kawasan ini masih dapat disaksikan di India, Bangladesh, dan Pakistan. Asia Selatan merupakan sub-Benua Asia yang sering dianggap sebagai anak benua. Anggapan tersebut muncul karena Asia Selatan memiliki lempeng tektonik sendiri, yakni Lemoeng India. Lempeng India terpisah dari bagian Eurasia lain, lempeng ini dahulu merupakan benua kecil.

Kawasan Asia Selatan memiliki peradaban kuno, khususnya di sekitar Sungai Indus dan Sungai Ghaggar-Hakra. Di lokasi tersebut, telah terdapat tata kota dan pertanian yang cukup rapi sekitar tahun 2800-1800SM. Seiring berjalannya waktu dan pergantian kekuasaan, saat ini kawasan Asia Tenggara terdiri atas delapan negara.

Tabel Negara di Asia Selatan


Secara budaya dan juga bahasa negara Iran dan Afganistan sering juga digolongkan ke kawasan Asia Selatan, meski ada yang menggolongkan ke Asia Barat atau bahkan Asia Timur dan Asia Tengah. Negara-negara yang termasuk Asia Selatan biasanya secara budaya terpengaruh dengan budaya India. Asia Selatan mempunyai peranan besar dalam rute jalur sutra. Jalur sutra merupakan sebuah rute perdagangan yang membentang dari Asia Tengah sampai Eropa. Keadaan alam jalur sutra berupa oasis padang pasir yang dikelilingi pegunungan bersalju. Jalur sutra dibagi menjadi dua, yaitu rute utara dan rute selatan. India merupakan daerah yang dilewati dalam rute selatan jalur sutra.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter