TKP 1 Integritas Diri
Integritas diri merupakan penilaian calon CPNS dari segi kejujuran dan moral. Etika, tabiat, watak, dan kesesuaian dengan figure yang dibutuhkan oleh masing-masing instansi untuk menjadi anggota CPNS.
Contoh :
Sifat utama yang saya miliki adalah…
A. Ulet
B. Berani
C. Jujur
D. Rajin
E. Disiplin
Seperti yang telah dicantumkan di atas, bahwa integritas diri merupakan penilaian dari segi kejujuran dan moral, maka urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 2 Semangat Berprestasi
Merupakan aspek penilaian untuk calon CPNS, apakah peserta memiliki jiwa bersaing yang sehat dan menaikkan semangat untuk bekerja dan berusaha, atau hanya sekedar jalan ditempat dan tidak memiliki minat untuk bekerja dan berusaha lebih baik.
Contoh:
Di kantor saya ada reward tahunan untuk pegawai yang berprestasi tetapi tahun ini saya tidak mendapatkan reward tersebut, maka sikap saya adalah …
A. Sedih dan tidak mau berusaha mendapatkan reward tahunan lagiB. Biasa saja, karena saya tahu menang atau kalah adalah hal yang biasaC. Kecewa dan tidak terimaD. Bersemangat untuk memenangkan reward di tahun berikutnyaE. Malu dan menyesal telah berusaha mendapatkan reward tersebut
Urutan poin jawaban atas soal tersebut ialah:
TKP 3 Kreativitas & Inovasi
Memiliki kreativitas yang tinggi dan kemampuan calon CPNS dalam membuat berbagai macam terobosan yang positif dan membangun merupakan sesuatu yang dicari oleh negara. Penilaiannya seperti seberapa unik dan positif cara Anda dalam menyelesaikan suatu pekerjaan.
Contoh:
Saya biasanya melakukan pekerjaan dengan cara yang …
A. Sama dengan kebiasaan orang lainB. Tidak menimbulkan kesulitan untuk sayaC. Baru dan tidak terpikirkan sebelumnya oleh rekan kerja sayaD. Sesuai dengan tingkat pekerjaanE. Memiliki hasil yang maksimal
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 4 Orientasi Pada Orang Lain
Kepedulian dan tingkat empati dari calon CPNS dengan permasalahan yang sedang dihadapi oleh orang lain atau rekan kerja merupakan penilaian yang akan dilakukan pada soal ini, dalam hal ini juga diukur seberapa besar pengorbanan yang dapat Anda lakukan untuk membantu orang tersebut
Contoh:
Teman saya baru saja kecelakaan dan membutuhkan uang untuk perawatan dan penyembuhan lukanya, maka saya akan …
A. Menjenguknya namun berkata kepadanya bahwa saya tidak punya uangB. Membawakan buah-buahan sambil menghiburnyaC. Mengkoordinir rekan kerja yang lain untuk mengumpulkan uang agar dapat membayar biaya rumah sakitD. Membayar seluruh biaya rumah sakit walau harus berhutang dan menghabiskan seluruh tabungan sayaE. Membantu sebagian biaya rumah sakit sesuai dengan kemampuan yang saya miliki
Urutan poin jawaban atas pertanyaan tersebut adalah
Kepedulian dan cara Anda sebagai calon CPNS dalam melayani orang lain menjadi poin penting dalam tipe soal ini. Karena Anda adalah peserta TKD CPNS, maka otomatis jika Anda menjadi CPNS, orang-orang yang Anda layani adalah masyarakat.
Contoh:
Saat saya mengerjakan tugas dari atasan yang harus segera diselesaikan, tiba-tiba datang seorang tamu didepan saya dan meminta petunjuk tentang letak meja rekan kerja saya yang letaknya agak jauh dari meja saya. Yang saya akan lakukan adalah …
A. Mendiamkannya dan membiarkan orang tersebut pergi dengan sendirinyaB. Tetap fokus pada pekerjaan dan meminta teman disebelah meja saya untuk mengantarkan orang tersebutC. Memberitahu arah letak meja teman kantor saya, lalu melanjutkan kembali pekerjaan sayaD. Menelepon rekan kerja saya yang dicari oleh orang tersebut, lalu memintanya untuk datang menjemput tamu yang adaE. Mengantarkannya sampai ke meja teman kantor saya yang dicarinya
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 5 Kemauan & Kemampuan Untuk Belajar Berkelanjutan
Kemauan dan kemampuan calon CPNS dalam meningkatkan kualitas diri melalui pendidikan berkelanjutan merupakan penilaian dari tipe soal ini
Contoh:
Saya melihat ada pendaftaran tes untuk mendapatkan beasiswa di luar negeri, namun beberapa dari kriteria yang diajukan kurang sesuai dengan diri saya. Maka saya akan …
A. Melihat pesaing saya terlebih dahulu sebelum mendaftarB. Tetap mencoba untuk mendaftarC. Tidak menjadi mendaftar karena saya yakin pasti tidak lulusD. Mencari tes beasiswa lainnya yang sesuai dengan kriteria yang saya milikiE. Mencari celah agar bisa menutupi kriteria yang tidak sesuai dengan yang saya miliki
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 6 Kemampuan Mengendalikan Diri
“Apabila ada situasi yang tidak sesuai dengan keinginan Anda, apa yang akan Anda lakukan?” jawaban atas pertanyaan tersebut merupakan penilaian dari tipe soal ini. Peserta calon CPNS diharapkan mampu mengendalikan diri disaat situasi tidak menguntungkan untuknya.
Contoh:
Karena adanya perbaikan jalan, saya terlambat datang ke kantor. Sesaat setelah sampai dikantor, atasan saya memarahi saya atas keterlambatan tersebut. Sikap saya adalah …
A. Tidak terima karena keterlambatan tersebut bukan salah sayaB. Meminta maaf dan memberitahukan kondisi sebenarnya yang saya alamiC. Menerimanya karena itu memang salah sayaD. Diam saja lalu meminta izin untuk mulai bekerjaE. Menerimanya dan berusaha untuk tidak terlambat lagi
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 7 Kemampuan Beradaptasi
Sesuai dengan judulnya, tipe soal ini untuk menguji seberapa kuat Anda dalam menghadapi situasi yang benar-benar baru saat Anda menjalankan tugas. Seperti di lingkungan kerja, teman kerja Anda yang baru, perubahan sistem, dan sebagainya.
Contoh:
Hari minggu esok akan diadakan rekreasi untuk para pegawai dalam rangka saling mengenal satu sama lain, maka saya akan …
A. Tidak mengikutinyaB. Mengikuti kegiatan jika saya ada waktu kosong
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalahC. Bersemangat mengikutinya dan ingin berkenalan dengan teman baruD. Kurang bersemangat namun tetap mengikutinyaE. Mengikuti kegiatan tersebut karena lelah setelah 5 hari bekerja
TKP 8 Kemampuan Bekerja Sama Dalam Kelompok
Tentu saja bekerja sama merupakan faktor yang sangat penting dalam bekerja di suatu perusahaan baik negeri maupun swasta, karena hal ini akan sangat berpengaruh pada kinerja dari para pegawai perusahaan itu sendiri. Maka dari itu penting bagi calon CPNS untuk memiliki jiwa bekerja sama yang tinggi, untuk mengukur hal tersebut maka dalam tes ini dapat diukur melalui beberapa pertanyaan seperti berikut.
Contoh:
Saya memiliki masalah pribadi dengan rekan kerja saya, pada suatu hari saya harus menjadi rekan kerja dalam satu kelompok dengan orang yang saya benci. Maka saya akan …
A. Menolak untuk berada dalam tim tersebutB. Menyelesaikan pekerjaan yang ada di tim dengan orang tersebut secara professionalC. Tidak mau terlibat dalam penyelesaian tugas dan membiarkan orang yang saya benci melakukan pekerjaan sendirianD. Menyelesaikan pekerjaan tersebut tanpa melibatkan orang yang saya benciE. Minta bertukar tempat dengan rekan kerja dari tim lain
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 9 Kemampuan Bekerja Sendiri & Tuntas
Kecakapan Anda sebagai calon CPNS dalam bekerja mandiri tanpa bergantung pada teman kerja lainnya merupakan penilaian pada tipe soal ini.
Contoh:
Teman saya baru saja keluar dari rumah sakit dan hari ini baru saja masuk kantor. Namun dia masih merasa pusing serta belum bisa berkonsentrasi pada kerjaannya, padahal hari itu ada deadline untuk menyelesaikan suatu pekerjaan. Maka sikap saya adalah …
A. Mengerjakan tugas sendiri, tetapi saya meminta rekan kerja saya untuk mengerjakan tugas tersebut jika ia sudah sembuhB. Menunggu teman saya pulih dan mengerjakan tugas tersebut bersama-samaC. Membagi pekerjaan menjadi dua bagian dan mengerjakan bagian saya sendiriD. Menyelesaikan tugas sendirian sambil menunggu kondisi teman saya hingga pulihE. Mengerjakan tugas, dan meminta honor teman saya menjadi honor saya
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
TKP 10 Kemampuan Mengkoordinir & Menggerakan Orang Lain
Menjadi pemimpin dan bagaimana cara Anda menjadi pemimpin merupakan poin penilaian pada tipe soal ini. Memimpin, menggerakkan, dan mengkoordinir orang lain secara bijak dan baik menjadi poin penting yang diamati dalam tipe soal ini.
Contoh:
Anak buah saya selalu bermasalah untuk memenuhi deadline kerja yang telah saya berikan kepadanya, maka saya akan …
A. Memindahkannya ke bagian lainB. Tidak memberikannya pekerjaan lainC. Memberi dia deadline baru sesuai dengan kemampuannyaD. Berkomunikasi dengannya dan mencari solusi atas kendala yang dialaminyaE. Tetap memberikan pekerjaan dengan deadline sesuai dengan keinginan dan standar saya
Urutan poin jawaban atas soal tersebut adalah
Post a Comment
Post a Comment